Info Pendidikan:
Home » » Jangan Tinggalkan Shalat Sunnah Rawatib

Jangan Tinggalkan Shalat Sunnah Rawatib

Written By Siti Nurjanah on Jumat, 11 Agustus 2023 | 22.22

 Assalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh

Semangat Pagi

Sabtu, 13 Mei 2023

Bismillaahirrohmaanirrohiimi Allahumma sholli 'alaa sayyidina Muhammad


Jangan Tinggalkan Shalat Sunnah Rawatib



Seperti kita ketahui, bahwa ibadah itu ada yang wajib dan ada yang sunnah. Ibadah sunnah berfungsi penyempurna dari ibadah  wajib, barangkali ada ibadah wajib yang terlewatkan atau kurang sempurna pelaksanaannya.

Tatkala menjelaskan perihal hisab amal di akhirat, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda :

فإن انتقص من فريضته شيئا،

قال الرب عز وجل: انظروا هل لعبدي من تطوع، فيكمل منها ما انتقص من الفريضة ؟

ثم يكون سائر أعماله على هذا 


Apabila ada kekurangan pada amalan fardhu (wajib), Allah ‘Azza wa jalla berfirman, “Periksalah, lihat apakah hambaKu memiliki amalan tathowu' (sunnah) yang dapat menyempurnakan kekurangan ibadah wajibnya?”Kemudian seluruh amal akan diperlakukan yang sama seperti itu." (HR. At-Tirmidzi 413, dan An-Nasa’i 466)


Amalan sunnah perannya juga sangat penting. Termasuk di dalamnya adalah ibadah shalat sunnah. Ibadah shalat ada yang wajib (5 waktu) dan ada yang sunnah, seperti shalat sunnah rawatib, tahajjud, tarawih, dhuha, shalat antara adzan dan iqomah, shalat sesudah wudhu, dll.

Dan diantara shalat sunnah yang utama adalah shalat sunnah rawatib, yaitu shalat sunnah yang mengiringi shalat fardhu. Baik itu sebelumnya saat fardhu (namanya shalat sunnah qobliyah) atau sesudah shalat fardhu (namanya shalat sunnah ba'diyah).

Ada 12 rakaat shalat sunnah rawatib yang Rasulullah secara khusus mewanti-wanti jangan sampai ditinggalkan dan sangat ditekankan untuk dikerjakan, yaitu :

  1. 2 rakaat sebelum shubuh
  2. 2  atau 4 rakaat sebelum zhuhur
  3. 2 rakaat sesudah zhuhur
  4. 2 rakaat sesudah magrib
  5. 2 rakaat sesudah isyak

Note

ada sebagian ulama yang menafsirkan bahwa ada 4 rakaat sesudah zhuhur karena ada hadits dari Rasulullah bahwa barang siapa yang mengerjakan shalat sunnah 4 rakaat sebelum zhuhur dan 4 rakaat sesudahnya, maka dia tidak akan terkena api neraka. Ada sebagaian ulama pula yang menafsirkan 2 rakaat sebelum ashar termasuk yang ditekankan (dengan mengurangi jumlah 2 rakaat qobliyah zhuhur sehingga totalnya 12 rakaat). Wallohu a'lam.

Semoga Allah SWT Allah memampukan kita bisa merutinkan melakukan shalat-shalat sunnah sehingga bisa menjadi penyempurna dari shalat fardhu kita. Aamiin yaa Rabbal 'aalamiin.

Wassalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh


Catatanku:

Tiap hari ...

Berulang kali kita memohon pada Alloh dengan doa keselamatan...

Dan harus kita usahakan pula untuk tak melewati dan berusaha tak mendekati jalan jalan yang tidak membawa kita pada keselamatan...

ترجو النجاة ولم تسلك طريقتها

إن السفينة لا تجري عل اليبس

Kau  mengharapkan keselamatan tapi enggan menapaki jalannya

Sesungguhnya perahu tidak berlayar di dataran yang kering..


Semoga kita bisa selamat... Lahir dan batin...

Selamat dunia dan akhirat...

Written by : Siti Nurjanah | Blog Siti Nurjanah

Terimakasih telah membaca artikel: Jangan Tinggalkan Shalat Sunnah Rawatib, yang ditulis oleh Siti Nurjanah, pada hari Jumat, 11 Agustus 2023. Jika pembaca ingin sebarluaskan artikel diatas, mohon sertakan sumber link asli di bawah ini. Kritik, saran maupun pertanyaan dapat anda sampaikan di kotak komentar atau SMS ke; 0858-7023-2258. Ok...thanks!.

Share artikel diatas: :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support, Design & Published by: Creating Website | Johny Template | Mas Template | Proudly powered by Blogger
Copyright © 2014, Author: Siti Nurjanah - All Rights Reserved